Cara Simpan atau Print file PDF Pada Smartphone Xiaomi Redmi

Cara simpan atau print file PDF Pada Smartphone Xiaomi Redmi - Pada postingan kali ini saya masih membahas sesuatu yang ada pada smartphone xiaomi redmi yang dapat kita manfaatkan untuk menyimpan atau print file menjadi format PDF, tanpa perlu menggunakan atau terhubung dengan printer portabel, Tapi cukup menggunakan aplikasi dokumen default/bawaan Smartphone xiaomi saja dan file PDF yang diinginkan dapat disimpan ke google drive atau penyimpanan internal, maupun memory card pada smartphone kita.

Caranya terbilang sangat mudah, dan pastinya kita tidak membutuhkan bantuan dari aplikasi pihak ketiga lain untuk dipasang pada smartphone xiaomi jika hanya ingin menyimpan file kedalam bentuk PDF pada saat berselancar di internet, karena seperti yang sudah saya katakan tadi bahwa kita dapat memanfaatkan aplikasi dokumen.

Berbeda hal nya jika kita ingin merubah file docx, xlsx atau file lain menjadi PDF file secara offline maupun online, tentu dibutuhkan aplikasi lain atau langsung menuju website yang dapat membantu kita untuk melakukan convert file.
Baiklah, agar sobat mengetahui caranya mari kita lanjutkan membaca artikel ini hingga akhir.

Save atau Print file ke format PDF di Smartphone Xiaomi

Selain fitur pada smartphone xiaomi yang mendukung agar dapat melakukan penyimpanan file PDF, tentu kita harus memperhatikan hal lain agar prosesnya dapat berjalan dengan baik. Yaitu support atau dukungan pihak lain, contohnya dari sebuah website/blog yang memberikan kita izin untuk mengakses file yang ingin kita simpan menjadi file PDF.

Misalnya kita mengunjungi sebuah website toko online dan pada toko online tersebut kita diizinkan untuk mengakses katalog dari semua produknya, yaitu izin untuk melihat dan menyimpan. Jika diizinkan untuk menyimpan, maka website tersebut pasti menyediakan tombol pilihan (Save/Print) agar kita dapat menyimpan file katalog td. Itulah yang saya maksudkan perlunya dukungan lain.

Kelebihan dari aplikasi documen yang ada pada smartphone xiaomi adalah, walaupun file katalog tadi saat ditampilkan maupun saat akan disimpan berupa file dalam format yang berbeda yaitu berupa file docx ataupun xlsx, kita tetap dapat menyimpannya menjadi format PDF karena adanya bantuan dari aplikasi documen tersebut.

Untuk lebih jelasnya saya akan memberikan contoh saat saya menyimpan struk pembelian menjadi file PDF dari sebuah website.


Pada gambar pertama kita dapat melihat adanya pilihan untuk menyimpan atau print data. Pilih print data maka kita akan dibawa pada menu documen untuk menentukan ukuran dan warna untuk file pdf yang akan kita simpan.


Gambar kedua adalah menu untuk menentukan apakah kita akan menyimpan struk tadi menjadi file PDF atau mencetaknya/print menggunakan printer. Karena kita ingin menyimpannya menjadi file PDF maka pilih simpan sebagai PDF kemudian tentukan ukuran dan warna, kemudian pilih simpan, maka kita akan dibawa lagi pada menu untuk menentukan tempat penyimpanan.


Pada gambar ketiga inilah kita melihat adanya pilihan untuk menentukan kemana file PDF akan kita simpan, agar file PDF bisa dibuka kapan saja baik saat sedang offline ataupun online sebaiknya pilih unduhan dan tentukan penyimpanan internal atau memory card. Setelah selesai diunduh maka file PDF sudah jadi dan tersimpan pada smartphine kita.

Belum ada Komentar untuk "Cara Simpan atau Print file PDF Pada Smartphone Xiaomi Redmi"

Posting Komentar

Iklan Postingan atas

Iklan Tengah Postingan

Iklan Tengah Postingan 2

Iklan Bawah Postingan 3