Cara Menggunakan Fitur Mi Mover Xiaomi Redmi

Pengalaman setelah lama menggunakan smartphone xiaomi redmi ternyata banyak fitur fitur yang sangat berguna sekali yang kadang tidak jadi perhatian saya, salah satunya adalah fitur Mi Mover yang dapat digunakan untuk memindahkan atau berbagi data dan juga file seperti video, audio, foto, aplikasi dan file file lainnya sesama smartphone Xiaomi redmi lebih cepat dibandingkan menggunakan bluetooth.
Bukan hanya kecepatan dalam pengiriman file saja yang jadi kelebihan fitur Mi Mover, melainkan kecanggihan dan penggunaannya yang sangat mudah.

Kalau menggunakan bluetooth saat pertama kali kita ingin menyandingkan atau otentikasi ke perangkat lain kadang sudah terasa lama, malah kadang gagal.Tapi berbeda dengan Mi Mover untuk menyandingkan satu perangkat ke perangkat lain tidak membutuhkan waktu yang lama dan jarang sekali gagal, karena proses pairing Mi Mover sudah menggunakan qr code untuk otentikasi, dan saat memindah atau berbagi file menggunakan Mi Mover pasti kita tidak akan kecewa karena terjadi kegagalan saat proses memindahkan data, kecuali faktor smartphone yang mati karena habis baterai.

Kelebihan yang lain dari Mi Mover adalah, jika kita ingin mengirim aplikasi/apk kita tidak perlu membackup terlebih dahulu aplikasi yang akan kita pindah atau kirim tersebut menjadi sebuah file yang berekstensi .apk, melainkan langsung memilih aplikasi yang akan dikirim ke smartphone redmi lain yang sudah disandingkan, dan saat pengiriman aplikasi sudah selesai, smarpthone penerima tidak perlu lagi memasang/instal aplikasi secara manual, karena aplikasi sudah terpasang otomatis pada smartphone penerima, jadi tidak perlu repot repot lagi untuk memasangnya secara manual.

Fitur Mi Mover saat ini sudah ada secara default pada smartphone redmi karena system MIUI yang selalu update dari waktu ke waktu dan tentu membuat smartphone redmi semakin kaya akan fitur canggih. Tapi bagi sobat yang smartphone xiaomi redminya belum ada fitur mi mover jangan kecewa dulu, karena Xiaomi.inc sudah mengembangkan fitur ini dan saat ini sudah bisa kita dapatkan secara gratis di google play store.
Kalau sobat baru menggunakan aplikasi ini dan belum paham cara menggunakannya silahkan saja disimak tutorialnya di bawah ini.

Cara menggunakan Mi Mover

Pada smartphone xiaomi yang sudah terdapat fitur Mi Mover, untuk menggunakannya kita masuk terlebih dahulu pada pengaturan > setelan tambahan, mi mover berada pada menu setelan tambahan paling bawah. Sedangkan untuk smartphone redmi yang tidak ada fitur mi mover berarti harus mendownloadnya terlebih dahulu di google play store, cari Mi Mover, kemudian pasang, setelah selesai dipasang  lalu buka.

Setelah Mi Mover dibuka, kita akan melihat adanya dua pilihan yaitu saya penerima dan saya pengirim.


Jika smartphone redmi si A sebagai pengirim maka secara otomatis smartphone redmi si A akan di arahkan pada menu QR code sebagai proses otentikasi untuk menyandingkan dengan smartphone redmi si B, dan Si B membuat QR code tersebut pada smartphone redminya.


Saat melakukan otentikasi jika ada ada pemberitahuan untuk mengaktifkan wifi pilih yes, atau akan lebih baik jika menghidupkan wifi terlebih dahulu di kedua smartphone redmi yang akan melakukan pemindahan file.


Setelah proses otentikasi atau penyandingan perangkat sudah berhasil maka kita akan melihat pada smartphone redmi si A daftar data dan file yang ingin dipindah atau dikirim ke smartphone redmi si B. Dalam memindahkan file kita bisa memilih data atau aplikasi mana yang akan di pindah atau juga bisa sekaligus mengirim semua data dan file tanpa menyaringnya. Dengan menggunakan Mi Mover urusan memindah atau berbagi file akan terasa lebih cepat dan pasti tidak membuat sobat bosan menunggu.

Belum ada Komentar untuk "Cara Menggunakan Fitur Mi Mover Xiaomi Redmi"

Posting Komentar

Iklan Postingan atas

Iklan Tengah Postingan

Iklan Tengah Postingan 2

Iklan Bawah Postingan 3