Fastboot Mode Xiaomi

Halo sobat pengguna smartphone xiaomi dimanapun berada, pada kesempatan ini saya akan membahas salah satu fitur yang ada pada smartphone android pabrikan xiaomi yaitu fitur fasboot mode.


Memang judul dari post saya kali ini adalah cara keluar dan masuk fastboot mode, tapi sebelumnya mari kita pahami dulu apa itu fasboot mode. Fastboot mode pada smartphone xiaomi adalah fitur yang berfungsi untuk melakukan flashing pada smartphone saat smartphone mengalami brick atau bootloop dan hanya dapat berfungsi dan dapat dijalankan dengan menghubungkan smartphone dengan PC atau Laptop.

Jika melakukan flashing pada smartphone xiaomi, selain harus adanya fastboot mode tentu dibutuhkan pula file rom dan aplikasi pendukung lainnya agar proses flashing berjalan lancar. Dan untuk masuk ke mode fastboot xiaomi caranya juga sangat mudah. Yaitu saat kondisi smartphone off, tekan dan tahan tombol volume down dan tombol power secara bersamaan selama beberapa detik (biasanya 10 detik).

Sedangkan untuk keluar dari fastboot mode caranya juga sangat mudah. Barangkali sobat secara tidak sengaja masuk ke mode fastboot, sobat tidak perlu khawatir, terutama sobat pengguna smartphone xiaomi yang baterainya tidak dapat dilepas. Kita dapat dengan mudah keluar dari fastboot mode tersebut tanpa perlu melepas baterai. Yaitu pada mode fastboot tekan dan tahan tombol volume down + tombol power secara bersamaan selama 10 detik sampai layar smartphone anda blink, kemudian lepaskan. Dan secara otomatis smartphone anda akan mereboot.

Begitulah cara mudahnya masuk dan keluar pada mode fastboot xiaomi, semoga bermanfaat bagi kita semua.

Belum ada Komentar untuk "Fastboot Mode Xiaomi"

Posting Komentar

Iklan Postingan atas

Iklan Tengah Postingan

Iklan Tengah Postingan 2

Iklan Bawah Postingan 3