Tips Menghemat Penggunaan Tombol Power Xiaomi Redmi
3.27.2017
Tambah Komentar
Enggak kebayang ya sob saat tombol power (on/off) di smartphone kita sudah mulai bermasalah, pasti akan membuat kita sedikit kesal, apalagi kalau sampai harus di ganti karena memang tidak bisa lagi digunakan. Berarti kita harus ngeluarin uang lagi buat menggantinya. Kerusakan yang sering terjadi biasanya tombol sudah mulai bertingkah saat di tekan seperti harus ditekan kuat dan berulang kali baru tombol memberikan respon pada smartphone. Karena seiring dengan pemakain atau penggunaan yang berulang ulang hal itu sudah wajar terjadi.
Tapi khusus buat sobat pengguna smartphone xiaomi, dalam artikel ini mimin akan berbagi tips supaya kita bisa meminimalisir kerusakan tombol power smartphone xiaomi kita dengan memanfaatkan fitur yang ada pada smartphone redmi agar lebih hemat dalam penggunaannya. Memang saat ini banyak sekali aplikasi pihak ketiga yang bisa digunakan untuk mengganti fungsi tombol power dengan tombol lain yang ada di smartphone, tapi karena di smartphone xiaomi sudah ada fitur fitur tersebut kita tidak perlu repot lagi untuk mencari dan mendownload aplikasi pihak ketiga. Baiklah sob mari langsung saja kita simak tips dan juga cara menggunakan fitur fitur untuk menghemat penggunaan tombol power smartphone xiaomi redmi supaya lebih awet.
Tips Agar Tombol Power Smartphone Xiaomi Lebih Awet
1. Menggunakan fitur Quick Ball
Tips pertama kita dapat memanfaatkan fitur quick ball atau bola pintas untuk menghemat penggunaan tombol power, karena tombol power juga memiliki fungsi untuk menutup atau mengunci layar maka fungsi tersebut bisa digantikan dengan menggunakan shortcuts kunci layar di menu quick ball. Untuk mengaktifkan menu quick ball di smartphone redmi sobat silahkan mengaturnya di setelan > setelan tambahan > bola pintas (quick ball).
Buka setelan quick ball, aktifkan terlebih dahulu fitur quick ball kemudian atur pintasan apa saja yang akan di tampilkan pada menu quick ball, atur di pilih pintasan. Jika pintasan sudah di atur maka sekarang menu quick ball smartphone redmi sudah aktif dan akan terlihat membayang di layar smartphone.
2. Kunci Layar Menggunakan Toogle notifikasi
Selain menu quick ball, kita juga bisa menggunakan toogle notifikasi pada smartphone xiaomi untuk mengunci layar, untuk menggunakannya tidak perlu mengaturnya karena secara default pilihan kunci layar pada toogle sudah ada.
3. Hidupkan Layar menggunakan tombol volume
Fungsi tombol power untuk membangunkan atau menghidupkan layar memang bisa digantikan dengan menggunakan fitur ketuk dua kali, tapi sayangnya belum semua smartphone xiaomi memiliki fitur tersebut, tapi kita masih bisa mengganti fungsi tersebut dengan tombol volume. Jadi saat akan menghidupkan layar tidak perlu lagi menggunakan tombol power terlalu sering. Untuk mengaktifkannya masuk ke setelan > kunci layar & sandi, aktifkan "bangunkan dengan tombol volume".
4. Ambil Screenshoot Layar Tidak Menggunakan tombol
Mengambil tangkapan layar menggunakan tombol volume+power sebaiknya dihindari karena di smartphone xiaomi redmi ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk mengambil screenshoot layar, terutama smartphone redmi yang sudah menggunakan MIUI 8, untuk lebih jelasnya silahkan sobat lihat cara mudah ambil screenshoot layar di smartphone redmi.
Mungkin untuk saat ini, itu saja tips yang bisa dilakukan untuk menghemat penggunaan tombol power di smartphone redmi, jika ada di antara sobat yang mempunyai tips lain atau ingin menambahkannya silahkan aja sob diisi di kolom komentar, sekian dulu postingan sederhana ini, semoga bermanfaat.
Belum ada Komentar untuk "Tips Menghemat Penggunaan Tombol Power Xiaomi Redmi"
Posting Komentar